Teks Berjalan Di Blog

Marquee dan Blink merupakan kumpulan kode HTML yang jika diterjemahkan dalam bahasa web browser akan membentuk suatu animasi berupa teks atau image yang bergerak atau berjalan. Ketika kamu sedang melakukan silaturahim ke blog lain, tidak jarang kamu akan menemui blog yang menggunakan marquee ini. Tentunya hal tersebut mungkin akan menimbulkan satu pertanyaan tentang " Bagaimana cara membuatnya?". Karena pokok bahasannya adalah "marquee", maka kode HTML-nya pun ikut-ikutan marquee, yakni <marquee> ..... </marquee> untuk pergerakan dan <Blink> ..... </Blink> untuk efek teks berkedip
Untuk lebih memahami tentang marquee (teks bergerak atau berjalan), mari bersama-sama kita telusuri trik blogger dengan menggunakan kode HTML marquee tersebut. Sambil Menyelam cari harta karun. Sambil Berbagi sambil cari temen dan pengalaman.
  1. Marquee Default
    Teks ini menggunakan marquee default
    <marquee>Teks ini menggunakan marquee default</marquee>
  2. Marquee Dengan Arah
    Teks bergerak ke kanan
    <marquee direction="right">Teks bergerak ke kanan</marquee>
    Catatan : "direction" merupakan kode yang berfungsi untuk menentukan arah gerakan teks atau image. Atributnya adalah left, right, up, dan down.
  3. Marquee Bolak - Balik
    Teks ini akan berjalan bolak-balik
    <marquee behavior="alternate">Teks ini akan berjalan bolak-balik</marquee>
  4. Marquee dengan pengaturan Pergerakan
    Teks di kiri berjalan ke bawah dgn waktu tunda 2 detik, berkecepatan tertentu yang dibatasi area tertentu pula
    <marquee bgcolor="#f2f5a9" scrolldelay="2000" direction="down" height="50" width="75%">Teks di kiri berjalan ke bawah dgn waktu tunda 2 detik, berkecepatan tertentu yang dibatasi area tertentu pula</marquee>
    "scrolldelay" berfungsi mengatur waktu tunda, atributnya adalah angka per-mili detik. "scrollmount" digunakan untuk mengatur kecepatan gerakan teks, atributnya berupa angka. Semakin besar angka, maka semakin cepat gerakannya.
    "height" dan "width" berfungsi untuk menentukan tinggi serta lebar area marquee yang digunakan oleh teks, atributnya berupa nilai angka atau prosen (%).
    "bgcolor" mempunyai fungsi memberikan warna latar teks, atributnya adalah kode warna.
  5. Marquee dengan Gambar

    <marquee><img src="http://i647.photobucket.com/albums/uu191/ariamsi/powered-by.jpg"/></marquee>
    Kode warna hijau merupakan url gambar.
  6. Teks Berkedip
    Teks ini menggunakan blink
    <blink><font color="blue">Teks ini menggunakan blink</font> </blink>
    "Font color" digunakan utnuk memberi warna teks

0 komentar:

Posting Komentar